Seimbang Itu Sehat

Seiring bertambahnya usia, keluhan kesehatan bermunculan. Namun setiap kali ke dokter, anda hanya dibilang sedang stress. Sebenarnya apa yang terjadi pada tubuh anda?

Sistem manusia terdiri dari system hormonal, system metabolisme, system saraf dan system pertahanan tubuh (imunologis). Keempat system inilah yang mengatur seluruh lalu lintas di dalam tubuh. Gangguan pada salah satu komponen tubuh akan menimbulkan keluhan, walau tidak selalu menimbulkan penyakit. Itulah sebabnya seringkali pasien dikatakan tidak ada penyakit dan dianggap stress semata. Padahal, bila tidak ditangani pada tahapan dini, akan memicu timbulnya berbagai penyakit kronis, seperti kanker, jantung, stroke, osteoporosis, kencing manis dan banyak lagi.

Untuk itu, berikut kami akan berbagi tip agar dapat membantu menyeimbangkan hormon-hormon anda sesuai dengan irama biologis. Kunci dari semua adalah melakukan secara disiplin.

  • Makanlah dengan porsi kecil tetapi seimbang

Hal ini membantu mempertahankan metabolism agar tetap tinggi dan merangsang enzim pencernaan anda tak terlalu berat bekerja.

  • Utamakan makanan rendah kalori dan tinggi serat

Makanan tinggi kalori seperti gula, tepung, atau karbohidrat sederhana lainnya akan memicu kenaikan insulin, sehingga apa yang dimakanĀ  akan cenderung ditimbun menjadi lemak tubuh.

  • Tidurlah sebelum pukul 9 malam dan bangun setelah pukul 2 pagi.

Lepas semua beban di hati agar tak merangsang produksi hormone kortisol (hormone stress) dan memberi kesempatan bagi hormone melatonin untuk memperbaiki kestabilan tubuh anda.

  • Berolahraga secara teratur dengan program yang tepat

Olahraga teratur merangsang hormone pertumbuhan yang dapat memperbaiki kerusakan tubuh. Namun berhati-hatilah jangan sampai cedera atau olahraga berlebihan, karena justru akan menurunkan hormone steroid dan meningkatkanhormon kortisol. Berkonsultasilah pada dokter atau persomal trainer sebelum memulai latihan.

  • Hindari makanan dan obat-obatan yang merangsang saraf, seperti kopi, rokok, maupun obat-obatan penenang atau obat tidur.

Bila anda sedang dalam pengobatan, berkonsultasilah pada dokter untuk perlahan-lahan mengatur kembali dosis dan penggunaan obat-obatan tersebut. Bila betul-betul tak bisa stop minum kopi, minumlah setelah pukul 10 pagi dan berhenti sebelum pukul 3 siang.

  • Aturlah waktu dan keuangan dengan baik agar anda dapat mengelola stress dengan baik pula.

Kalau terpaksa membawa pulang pekerjaan, kerjakan pada diniĀ  hari setelah bangun tidur, ketimbang memaksakan diri pada saat tubuh lelah.

  • Luangkan waktu berkomunikasi dengan diri sendiri dan Tuhan.

Belajar memaafkan akan membantu hidup kita menjadi lebih tenang dan ikhlas, sekaligus menyeimbangkan seluruh komponen saraf di otak kita.

Sumber : Healthy Magazine

Edit by NE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.