12 Wanita Pioner

Berikut, 10 Wanita Pioner versi Sharing di Sini:

1. Isabel Peron – Presiden Wanita Pertama

María Estela Martínez Cartas de Perón (lahir 4 Februari 1931), lebih dikenal sebagai Isabel Martínez de Perón atau Isabel Perón, adalah mantan Presiden Argentina. Dia juga istri ketiga dari mantan Presiden, Juan Perón. Selama masa jabatan ketiga suaminya sebagai presiden, Isabel menjabat sebagai wakil presiden dan setelah kematian suaminya saat menjabat, Isabel menjabat sebagai presiden dari 1 Juli 1974 sampai 24 Maret 1976. Dia adalah Kepala negara perempuan pertama dan kepala pemerintahan di belahan bumi Barat.

 

2. Sirimavo Bandaranaike – Perdana Menteri Wanita Pertama

Sirimavo Ratwatte Dias Bandaranaike (17 April 1916 – 10 Oktober 2000) adalah seorang politisi Sri Lanka. Wanita ini menjabat Perdana Menteri Sri Lanka untuk tiga kali kurun waktu, yaitu pada periode 1960-1965, 1970-1977, dan 1994-2000. Ia merupakan perdana menteri wanita pertama di dunia. Ia juga seorang Ketua Partai Kebebasan Sri Lanka (Sri Lanka Freedom Party) dan istri dari perdana menteri Sri Lanka sebelumnya, Solomon Bandaranaike. Suaminya juga atasannya untuk ketiga kali saat dia menjabat sebagai perdana menteri. Ia juga seorang ibu dari Presiden Sri Lanka kelima, Chandrika Kumaratunga, yang mana ia sendiri sebagai perdana menteri untuk masa jabatan ketiga kalinya. Ia juga seorang ibu dari Menteri Pariwisata Sri Lanka Anura Bandaranaike dan Sunethra Bandaranaike yang tampil sebagai seorang filantropis.

 

3. Amelia Earhart – Pilot Wanita Pertama

Amelia Mary Earhart (pelafalan /ˈɛərhɑrt/ “AIR-hart”; 24 Juli 1897 – hilang 2 Juli 1937, dinyatakan tewas 5 Januari 1939), anak perempuan dari Edwin dan Amy Earhart, adalah seorang pelopor penerbangan, penulis, dan pejuang hak wanita Amerika Serikat. Earhart adalah wanita pertama yang menerima Distinguished Flying Cross. Ia mendapat penghargaan itu karena ia adalah wanita pertama yang terbang sendiri menyebrangisamudera Atlantik. Ia juga membuat banyak rekor lainnya, menulis buku yang terjual paling banyak tentang pengalaman terbangnya, dan memiliki peran penting dalam pendirianNinety-Nine, organisasi pilot wanita. Earhart hilang secara misterius di samudera Pasifik di dekat pulau Howland dalam usaha untuk melakukan penerbangan keliling dunia tahun 1937.

 

4. Paola Cazzola – Pembalap Wanita Pertama

Paola Cazzola (Lahir, 29 September 1977) adalah pengendara sepeda motor Italia. sejak tahun 2004 telah didedikasikan untuk sirkuit balap, berpartisipasi dalam kejuaraan berbagai perempuan dalam kecepatan. Setelah memenangkan gelar Italia pada 2005 dan 2006 pengendara, melanjutkan untuk bersaing di Speed Kejuaraan Eropa, memenangkan gelar di kategori perempuan dari 1000 pada Ducati pada tahun 2006 dan tempat kedua tahun berikut pada Yamaha. Pada tahun 2010 ia berpartisipasi di World Supersport Championship dengan Honda CBR600RR Racing tim Kuja. Setelah empat ras, bagaimanapun, adalah diganti pada malam Grand Prix di Monza di Italia, oleh Andrea Boscoscuro. Bagian dari liga sebagai wildcard di Grand Prix San Marino di Misano Adriatico di Boar YZF Tim Yamaha R6 Liar.

 

5. Kathryn Bigelow – Sutradara Wanita Pertama Peraih Oscar

Kathryn Ann Bigelow (lahir di San Carlos, California, 27 November 1951; umur 59 tahun) adalah sutradara film Amerika Serikat. Ia dikenal dengan film horor Near Dark (1987), film aksi Point Break (1991), dan film drama perang The Hurt Locker (2008) yang memenangi Academy Award. Film The Hurt Locker menjadikan Bigelow sebagai wanita pertama yang memenangi Penghargaan Directors Guild of America untuk Penyutradaraan Terbaik, BAFTA Award untuk Penyutradaraan Terbaik, dan Academy Award untuk Sutradara Terbaik Film ini juga memenangi Academy Award 2010 untuk Film Terbaik dan BAFTA Award untuk Film Terbaik, serta masuk nominasi Golden Globe Award untuk Drama Terbaik.

 

6. Marie Curie – Wanita Pertama yang Memenangkan Hadiah Nobel

Maria Skłodowska-Curie (lahir di Warsawa, Polandia, 7 November 1867 – meninggal 4 Juli 1934pada umur 66 tahun) adalah perintis dalam bidang radiologi dan pemenang Hadiah Nobel dua kali, yakni Fisika pada 1903 dan Kimia pada 1911. Ia mendirikan Curie Institute. Bersama dengan suaminya, Pierre Curie, ia menemukan unsur radium. Curie adalah salah satu dari sedikit orang yang memenangi dua Hadiah Nobel dalam dua bidang, adalah salah satu peneliti terpenting dalam bidang radiasi dan efeknya sebagai perintis radiologi. Catatan miliknya bersifat radioaktif, sampai baru-baru ini seorang cucu perempuannya mendekontaminasinya.

 

7. Joan of Arc – Pahlawan Wanita Pertama Paling Berpengaruh

Boleh dikatakan bahwa Joan of Arc adalah simbol ksatria prancis, Dialah prajurit wanita yang namanya menyeruak di dunia kemiliteran dunia. Ia adalah wanita yang ikut bertempur langsung dengan Pasukan Inggris dalam rangka mendapatkan kembali tanah Prancis. Ia banyak memenagi pertempuran bersama pasukan Prancis sebelum akhirnya ia tertangkap dan dihukum mati pada bulan Juni 1456. namun ia tetaplah dianggap sebagai Wanita suci sekaligus pahlawan wanita paling berpengaruh di negara Prancis.

8. Valentina Tereshkova — Astronot Wanita Pertama di Dunia

yang mengangkasa pada Juni 1963. adalah seorang astronot wanita Uni Soviet yang merupakan wanita pertama di dunia yang terbang ke luar angkasa dengan menggunakan Vostok 6 pada tahun 1963. Valentina Tereshkova Vladimirovna, lahir pada tanggal 6 Maret, 1937 di Maslennikova, Rusia, Uni Soviet. Karirnya sebagai seorang astronot di mulai tahun 1961 ia menjadi relawan untuk program kosmonot, dan pada tahun 1962, dia dan empat wanita lainnya yang dipilih untuk program Pengalamannya sebagai penerjun yang membantunya mendapatkan tujuannya. Pada tanggal 16 Juni 1963, ia menjadi wanita pertama dan sipil pertama untuk melakukan perjalanan ke luar angkasa dengan pesawat roket  Vostok. Pesawat tersebut membuat 48 orbit bumi. Dia menghabiskan sekitar tiga hari (70,8jam) di ruang angkasa dan kembali ke Bumi pada 19 Juni 1963.  Setelah penerbangan tersebut, ia menjadi seorang insinyur kosmonot pada tahun 1969, menyelesaikan misinya. Tereshkova diberikan gelar kehormatan sebagai Pahlawan Uni Soviet., dia menjadi juru bicara bagi Uni Soviet (anggota dari Soviet Agung dan juga Komite Pusat Partai Komunis). Dia juga menerima pengahrgaan dari PBB Medali Emas Perdamaian. Valentine  menikah dengan seorang sesame astronot, Andrian Nikolayev, pada tahun 1963, dan mereka memiliki seorang putri. mereka bercerai pada tahun 1982.

9. RA. Kartini — Wanita Indonesia Pertama yang Memperjuangkan Emansiapasi Perempuan Indonesia

Raden Adjeng Kartini, lahir di Jepara, Jawa Tengah, 21 April 1879  dan meninggal di Rembang, Jawa Tengah, 17 September 1904 pada umur 25 tahun. RA Kartini sebenarnya lebih tepat disebut Raden Ayu Kartini adalah seorang tokoh suku Jawa dan Pahlawan Nasional Indonesia. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi.  Berkat kegigihannya Kartini, kemudian didirikan Sekolah Wanita oleh Yayasan Kartini di Semarang pada 1912, dan kemudian di Surabaya, Yogyakarta, Malang, Madiun, Cirebon dan daerah lainnya. Nama sekolah tersebut adalah “Sekolah Kartini”. Yayasan Kartini ini didirikan oleh keluarga Van Deventer, seorang tokoh Politik Etis. Surat –surat RA Kartini memberikan penjelasan tentang perhatiannya yang  tidak hanya semata-mata soal emansipasi wanita, tapi juga masalah sosial umum. Kartini melihat perjuangan wanita agar memperoleh kebebasan, otonomi dan persamaan hukum sebagai bagian dari gerakan yang lebih luas. Buku yang memuat kumpulan suratnya adalah Habislah gelap Terbitlah Terang. diterbitkan oleh Balai Pustaka. Armijn Pane, salah seorang sastrawan pelopor Pujangga Baru, tercatat sebagai salah seorang penerjemah surat-surat Kartini.

10. Anna Eleanor Roosevelt — Wanita Pelopor Hak Asasi Manusia

(11 Oktober 1884 – 7 November 1962) merupakan Ibu Negara Amerika Serikat dari tahun 1933 sampai tahun 1945. Eleanor adalah pendukung kebijakan New Deal suaminya, Presiden Franklin D. Roosevelt, serta berperan sebagai pejuang hak sipil. Setelah kematian suaminya pada tahun 1945, Eleanor tetap menjadi penulis dan pembicara penting untuk koalisi New Deal. Ia juga berusaha menaikan derajat wanita pekerja. Pada tahun 1940-an, Eleanor menjadi salah satu pendiri Freedom House dan mendukung pembentukkan Perserikatan Bangsa-Bangsa. Eleanor Roosevelt mendirikan UN Association of the United States pada tahun 1943 untuk mengumpulkan dukungan atas dibentuknya PBB. Ia menjadi delegasi Amerika Serikat ke Majelis Umum PBB dari tahun 1945 sampai 1952, ditunjuk oleh Presiden Harry S. Truman dan disetujui oleh Senat Amerika Serikat. Pada masanya di PBB, Eleanor mengetuai komite yang merancang dan menyetujui Pernyataan Umum tentang Hak-Hak Asasi Manusia. President Truman menyatakan bahwa Eleanor adalah “Ibu Negara Dunia”, atas jasanya dalam hak asasi manusia.

11. Amalie Emmy Noether– Wanita Ilmuwan Matematika Pertama di Dunia

(Jerman 1882-1935) Emmy Noether adalah wanita yang paling penting dalam sejarah matematika. Emily atau Emmy, adalah seorang matematikawan Jerman berpengaruh yang dikenal untuk kontribusi terobosan ke aljabar abstrak dan teori fisika. Ia merevolusi teori cincin, bidang, dan aljabar. Dalam fisika, teorema Noether menjelaskan hubungan mendasar antara simetri dan hukum kekekalan. Teorema Noether -nya menjelaskan dasar-dasar tertentu dalam fisika.

12. Ada Lovelace – Programer / Wanita Ilmuwan Komputer Pertama di Dunia

(Inggris, 1815-1852) adalah programmer pertama di dunia. Ia adalah seorang bangsawan Inggris, anak tunggal dari penyair Lord Byron. Lovelace juga seorang ahli matematika yang mampu menciptakan algoritma komputer pertama di dunia setelah menghasilkan  metode untuk menghitung urutan angka Bernoulli dengan Mesin Analytic (sebuah bentuk awal dari komputer).  Pada tahun 1942 menciptakan model analis awal mekanik komputer. Mesin analitis itu adalah algoritma yang dikodekan untuk diproses seperti bahasa methodic . Sang perintis ini memprediksi bahwa kemampuan komputer dapat melampaui perhitungan belaka dengan angka-angka yang lebih canggih .

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.