Kiat Mencegah Rambut Beruban

kiat mencegah rambut beruban
kiat mencegah rambut beruban
kiat mencegah rambut beruban
Uban di rambut bisa muncul bukan karena bertambahnya usia saja, tapi bisa juga dikarenakan Anda tidak cocok dengan sampo atau produk perawatan rambut yang Anda gunakan. Uban biasanya akan mengurangi percaya diri pada penampilan. Selain kedua faktor tersebut, rambut beruban juga bisa disebabkan karena stres dan gaya hidup yang kurang sehat, serta mengonsumsi makanan yang kurang tepat. Asupan makanan bisa menjadi faktor yang menyebabkan rambut lebih cepat beruban. Makanan tersebut, antara lain makanan manis, makanan berkafein, dan minuman bersoda. Jika tidak ingin uban tumbuh lebih cepat di rambut, sebaiknya hindari makanan-makanan tersebut. Selain hal itu, ada juga makanan yang berkasiat mencegah / menunda rambut beruban. Berikut Sharing di Sini Makanan Pencegah Rambut Beruban.
1. Sayuran hijau
Sayuran hijau bukan hanya baik untuk kesehatan tubuh, tapi juga kesehatan rambut Anda. Sayuran berdaun hijau merupakan sumber vitamin B6 dan B12 yang dibutuhkan agar rambut tumbuh dengan sehat.
2. Ikan salmon
Ikan salmon merupakan salah satu makanan laut yang ampuh dalam melawan uban. Ikan salmon merupakan sumber alami selenium yang mengatur produksi hormon yang berfungsi agar rambut hitam Anda tetap bertahan.
3. Kacang almond
Almond bukan hanya baik untuk kecantikan kulit dan jantung, tapi bermanfaat juga untuk kesehatan rambut. Almond kaya akan vitamin E dan tembaga yang baik untuk merawat warna asli rambut.
4. Cokelat
Cokelat mengandung tembaga yang bisa menghasilkan melanin di rambut Anda. Sel melanin bertanggung jawab untuk memproduksi warna sehingga bisa mencegah tumbuhnya uban di rambut.
5. Biji bunga matahari (Kwaci)
Biji bunga matahari atau biasa yang disebut kwaci memiliki kandungan mineral yang tinggi dan menyehatkan tubuh. Kandungan mineral yang ada di dalamnya dipercaya bisa membantu memproduksi dan mempertahankan kandungan melanin yang ada dalam rambut.
6. Garam
Yodium yang ada pada garam ternyata membantu dalam mencegah tumbuhnya uban di rambut. Selain garam, Anda juga bisa mengonsumsi makanan lainnya yang kaya akan yodium, seperti ikan, pisang, dan wortel. Namun, jangan terlalu banyak juga mengonsumsinya karena bisa membahayakan kesehatan Anda.
7. Produk olahan susu (yoghurt)
Berbagai macam makanan olahan susu, seperti yoghurt kaya akan vitamin B, B16, dan B12 yang sangat penting untuk produksi sel darah merah. Kandungan tersebut bisa mendorong pasokan oksigen dan nutrisi ke kulit kepala Anda. Dengan begitu, uban tidak akan ada pada rambut Anda yang kemilau itu.
8. Buah berries
Aneka buah beri, seperti stroberi dan raspberry memiliki kandungan vitamin C yang cukup bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan rambut Anda. Kandungan nutrisi tersebut bisa membuat rambut Anda selalu sehat dan mencegah tumbuhnya uban pada usia dini.
Jika tidk ingin rambut beruban pada usia muda, sebaiknya cegah dengan konsumsi makanan di atas.  Selain itu, sebaiknya memilih sampo sesuai dengan jenis rambut dan kondisi kulit kepala Anda. Hindari stres, istirahat yang cukup dan bahagia selalu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.