Trik Menghasilkan Pundi – Pundi Uang dari Rumah

working-mumBanyak para ibu yang terjebak dilemma sebagai working mom yang harus bekerja pagi sampai sore di kantor akhirnya memilih melepaskan karir kantoran dan beralih menjadi pengusaha atau entrepreneur agar senantiasa bisa merawat putra-putri di rumah.

Nah, agar pundi-pundi keluarga tetap menumpuk dan Anda selalu ‘happy’ mengerjakan tugas sebagai ibu rumah tangga, berikut ini akan diberikan langkah-langkahnya seperti dilansir dari situs BusinessKnowHow, Sharing Di Sini berbagi untuk Anda para ibu :

Menjalankan bisnis online
Jaman modern seperti ini bisnis online sudah bukan hal yang aneh lagi, ibu rumah tangga mulai dari kalangan biasa hingga selebritis tak mau ketinggalan mendapatkan omzet jutaan rupiah dari bisnis online yang dijalankan dari laptop atau komputer di rumah maupun melalui smartphone.

Tak perlu repot berkeliling atau berdagang, Anda cukup mendaftar di blog atau laman sosial media, kemudian pajang foto-foto barang yang dijual. That’s it.

Pelanggan dari seluruh dunia yang tertarik bisa melihat-lihat produk yang Anda tawarkan dan akan memesan jika berminat. Sembari menunggu pelanggan yang mungkin merespon, Anda masih bisa mengerjakan tugas rumah lainnya seperti memasak, mencuci, atau merawat anak-anak.

Selalu menawarkan produk
Meskipun Anda menjual dari rumah, Anda tak boleh bermalas-malasan dan bersikap pasif atau menunggu pelanggan saja. Tetap berusaha memasarkan produk ke berbagai social media dan cari pelanggan sebanyak-banyaknya. Bisa juga menawarkan produk ketika arisan atau menyebarkan promo kepada orang tua murid ketika mengantarkan anak Anda ke sekolah.

Buat jadwal dan skala prioritas
Untuk mencegah terbengkalainya pekerjaan harian, sebaiknya Anda selalu mencatat di buku agenda kegiatan atau membuat skala prioritas. Dengan jadwal semua pekerjaan bisa Anda selesaikan tepat waktu, diikuti dengan sikap disiplin tentunya.

Ikuti pelatihan-pelatihan
Lebih banyak menghabiskan waktu untuk merawat anak dan berbisnis dari rumah membuat Anda terkadang jenuh dan ‘krisis kegiatan’. Solusinya, ikutilah pelatihan atau seminar yang disediakan untuk kalangan umum. Selain bermanfaat untuk memperkaya wawasan tentang menjalankan roda bisnis Anda, Anda pun bisa menambah daftar relasi yang akan menjadi target pemasaran berikutnya.

Tips-tips di atas bisa membantu Anda untuk meningkatkan bisnis sekaligus menjadi ibu rumah tangga yang berkiprah dari rumah untuk selalu menemani putra-putri tercinta. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.