Memiliki rambut indah dan sehat pastinya menjadi dambaan semua orang khususnya yaitu wanita. Banyak orang yang mengatakan bahwa rambut adalah suatu mahkota bagi setip wanita. Sebagai seorang wanita,pastinya kamu ingin punya rambut yang indah dan sehat bukan? Nah untuk itu ada cara untuk membuat rambut kamu terlihat indah tanpa perlu mengeluarkan biaya yang besar dan mahal. Salah satu cara yaitu dengan melakukan Creambath secara rutin dan teratur.
Pengertian crembath bagi kebanyakan orang adalah cara yang dilakukan untuk membuat rambut terlihat lebih alami. Selain itu, creambath juga dapat membuat rambut kita terasa segar dan sehat. Setiap jenis creambath memiliki manfaat dan kandungan yang berbeda-beda. Oleh karena itu, jangan salah memilih varian creambath untuk rambut kamu. Gunakan jenis creambath yang sesuai dengan kondisi rambut.
Berikut ini adalah jenis-jenis creambath alami dan manfaat nya :
LIDAH BUAYA
Tumbuhan yang sering kita jumpai ini ternyata memiliki banyak manfaat untuk rambut kita loh. Lidah buaya ini sangat manjur sebagai sebagai bahan creambath yang guna nya yaitu dapat mengatasi rambut yang kusam dan kering. Kandungan yang terdapat di dalam buaya dapat membantu melembabkan folikel rambut,sementara saponin yang terkandung di dalam nya juga dapat mematikan kuman pada rambut sehingga kesehatan rambut kamun akan selalu terjaga deh.
STRAWBERRY
Jika kamu mempunyai masalah pada kerontokan rambut yang dikarenakan pemakaian bahan pewarna, maka creambath dengan buah strawberry inilah solusinya. Kandungan di dalam buah kecil nan imut ini mampu merawat rambut rontok kamu. Kandungan antioksidan yang
tinggi pada buah strawberry akan membantu menetralkan zat kimia kosmetik rambut,sehingga rambut kamu akan tumbuh sehat kembali
KIWI
Selanjut nya ada buah kiwi nih yang ternyata mempunyai manfaat yang baik juga untuk rambut. Buah berwarna hijau ini ternyata sangat baik untuk kesehatan rambut karena buah kiwi mempunya kandungan vitamin C dan E yang tinggi dan juga antioksidan yang terkandung sebagai penangkal radikal bebas. Selain itu buah kiwi juga mampu mengatasi rambut rusak akibat efek bahan kimia. Creambath teratur dengan buah kiwi akan membuat rambut kamy tampak terlihat berkilau dan lembut loh.
ALPUKAT
Buah yang enak dibuat minuman atau jus ini ternyata mempunyai manfaat yang baik untuk rambut kita loh. Buat kamu yang memiliki rambut kering dan bercabang, gak ada salahnya memilih dengan creambath alpukat. Buah ini mengadung banyak minyak yang berfungsi untuk melembabkan dan melindungi reambut dari panas nya terik matahari. Alpukat juga akan menutupi lapisan kutikula rambut yang rusak. Ternyata alpukat ga cuma enak di konsumsi, bisa bermanfaat untuk rambut kita juga ya.
COKELAT
Gak Cuma enak dimakan.coklat juga cocok sebagai bahan untuk merawat rambut kamu ternyata. Karena di dalam coklat yang manis ini memiliki kandungan zat yang dapat membuat rambut tetap lembab sehingga mampu mencegah kering dan ketombe pada rambut kamu. Creambath dengan coklat juga akan membuat rambut kamu beraroma manisnya coklat yang lezat dan membuat kamu lebih bersemangat dalam menjalani aktifitas kamu sehari-hari.
KEMIRI
Biji kemiri yang biasanya dibuat sebagai minyak kemiri ini memiliki manfaat untuk rambut kamu nih. Menggunakan creambath dengan ekstrak minyak kemiri yang alami ini akan mampu mengatasi permasalahan pada rambut kering,rontok dan kusam. Minyak kemiri ini juga berkhasiat untuk melembabkan rambut mulai dari akar hingga ujung rambut. Waahh biar kecil ternyata banyak manfaat nya ya biji kemiri ini.
GINSENG
Tanaman rimpang yang berasal dari Korea ini memilki banyak manfaat loh,khususnya untuk rambut kamu. Ginseng berkhasiat untuk mengatasi rambut rontok dan mudah patah. Kandungan yang ada di dalam ginseng ini mampu melancarkan peredaran darah sehingga sel-sel rambut bisa mendapatkan asupan gizi yang cukup dan membuat rambut kamu tetap sehat dan subur.
Kesimpulannya, ternyata setiap jenis creambath memiliki manfaat yang berbeda-beda untuk rambut kamu bukan?seperti untuk mengatasi kerontokan pada rambut,mengatasi rambut kering dan kusam dan lainnya. Pastinya nih, tips creambath alami diatas mengandung banyak nutrisi yang sangat berguna untuk rambut kamu agar selalu terjaga kesehatan dan kesegaran nya. Untuk hasil yang lebih maksimal, jangan lupa untuk selalu konsultasi dengan ahli kecantikan khususnya rambut. Semoga bermanfaat untuk kita semua ya ladies. Because your hair is your
crown.
Artikel oleh Dian Permatasari