Apakah Sudah Benar Cara Mandi Anda?

take a bath

Aktivitas yang paling malas dilakukan saat libur adalah mandi. Serasa kaki ini diikat oleh benda yang berat jika harus melangkah ke kamar mandi. Terbayang tubuh yang sedang bermalas-malasan harus segera diguyur oleh air dingin yang membuat kantuk langsung hilang. Haduh…padahal kan lebih baik tiduran daripada mandi.

Mandi menjadi salah satu cara terbaik untuk mengusir bakteri yang menempel di tubuh. Namun banyak sekali yang menganggapnya sebagai hal sepele yang tidak harus selalu dilakukan. Sehingga, asal basah saja jika harus mandi. Kesalahan seperti itu tidak hanya satu atau dua orang saja yang melakukannya, tapi rata-rata pernah mengalaminya. Berikut beberapa hal yang dilakukan saat mandi yang tidak pernah disadari ternyata kebiasaan itu kurang baik. Sharing Di Sini berbagi untuk Anda :

1. Loofah
Untuk mengangkat sel kulit yang mati, Anda menggunakan busa atau loofah. Seringkali tanpa membilasnya, loofah hanya dibiarkan menggantung hingga kering dan digunakan lagi untuk mandi berikutnya. Itulah sumber bakteri terbanyak yang berasal dari sel kulit mati. Cucilahloofah dengan sabun hingga benar-benar bersih setiap selesai memakainya.

2. Mandi dengan air hangat
Tidak cuma menghilangkan penat, tapi mandi air hangat juga membuat tubuh rileks. Serasa semua beban menghilang bersama aliran air. Tapi ternyata, kulit yang terlalu sering terkena paparan air hangat dapat mengalami iritasi. Aduh!

3. Mengeringkan tubuh terlalu kasar
Menggosok kulit dengan handuk harus dilakukan dengan lembut. Karena kondisi kulit sangat lembut setelah mandi. Cukup tepuk-tepuk dengan handuk supaya kulit tidak terluka.

4. Jarang mengganti sikat gigi
Kamar mandi adalah sarang kuman karena kondisinya yang selalu basah. Sikat gigi yang sudah digunakan juga pasti dalam kondisi yang lembab, otomatis menjadi area ternyaman bagi kuman. Akan menjadi media penyebaran penyakit pada saat sikat gigi digunakan, kuman akan segera bekerja ketika masuk ke dalam mulut. Gantilah sikat gigi bila sudah waktunya, jangan gunakan lagi sikat gigi yang sudah rusak dan terlihat kotor.

Wah banyak ya kebiasaan yang membuat diri sendiri rugi. Bahkan mungkin hal-hal tersebut tidak pernah terlintas di pikiran kita yang ternyata jadi faktor utama kita sakit. Jadi, mulailah rajin mandi ya

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.