Belanja Online dengan Bijaksana

belanja diskon
belanja diskon
belanja diskon

Di era teknologi seperti sekarang ini, kegiatan jual-beli online sudah menjadi hal yang lumrah terutama di daerah perkotaan yang notebene masyarakatnya melek internet. Kegiatan online shopping pun menjadi fenomena di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, dimana jumlah online shop yang bertebaran terus bertambah setiap tahunnya. Namun dari sekian banyak toko online yang hadir, seberapa banyak yang benar-benar kredibel alias buka toko online ‘abal-abal’ yang bermaksud menipu pembeli. Belum lagi permasalahan service yang mengecewakan dan proses pengirirman barang yang tidak jelas.

Biasanya banyak yang lebih memilih online shopping daripada offline shopping karena harga yang ditawarkan bisa lebih murah. Namun tunggu dulu, harga produk yang dibeli online tidak selalu lebih murah dibandingkan harga di toko. Bukankah konsumer harus selalu membayar biaya pengiriman (shipping cost)?

Tapi bukan berarti berbelanja online tidak ada keuntungannya. Malahan jika kamu bijaksana, online shopping bisa menjadi pilihan yang menguntungkan dibandingkan offline shopping. Nah, ini adalah beberapa hal yang perlu menjadi perhatian agar kita semua bisa bijaksana dalam membelanjakan uang kita di toko-toko online:

Cek kredibilitas toko online yang bersangkutan

Satu hal yang cukup meresahkan saat berbelanja online adalah pembayaran yang menggunakan kartu kredit maupun kartu debit. Biasanya pembeli akan ragu untuk memasukkan data-data pribadinya karena takut akan tindak penipuan yang dilakukan oleh beberapa toko online. Walaupun sekarang ada sistem pembayaran di tempat (cash on delivery), namun hanya beberapa online shop yang memiliki opsi pembayaran seperti ini. Oleh karena itu, sebelum anda membeli, pastikan toko online tersebut dapat dipercaya dengan cara membaca review-review dari pelanggan yang tersebar di blog-blog pribadi atau situs review di Internet.

Jumlah biaya pengiriman yang harus dibayar

Produk yang dijual online identik dengan harga yang lebih murah. Bisa jadi mitos tersebut benar adanya, namun pembelian melalui online seringkali disertai dengan biaya pengiriman (shipping cost) yang jumlahnya tergantung dengan lokasi pengiriman. Tentunya semakin jauh lokasi
tempat tinggal anda, semakin mahal pula ongkos pengirimannya. Tapi ada beberapa toko online yang menyediakan free delivery yang tentu sangat menguntungkan pembeli. Cara lain adalah membandingkan terlebih dahulu jumlah yang harus anda bayar antara membeli online atau membeli di toko biasa.

Perhatikan retun policy setiap online shop

Yang juga membedakan antara belanja online dan offline adalah, dengan membeli barang online, artinya kita tidak bisa melihat secara langsung produk yang akan kita beli. Oleh karena itu, return policy sebuah online shop wajib kita cermati dengan seksama agar tidak menyesal setelah
barang tersebut sampai ke tangan kita. Jika online shop yang bersangkutan tidak memberlakukan pengiriman kembali atau justru membebankan biaya pengembalian barang kepada konsumen, mending pikir dua kali sebelum membeli.

Berhemat dengan kupon diskon

Dengan menggunakan kupon diskon yang banyak bertebaran di Internet, kita berkesempatan untuk mendapatkan potongan harga untuk berbagai produk. Kupon diskon online bisa ditemukan di situs-situs yang memang menyediakan kupon dari berbagai online shop. Pastikan kamu jeli melihat diskon yang diberikan dan cek masa berlakunya.

Dengan beberapa saran diatas sudah pasti kegiatan belanja online akan semakin menyenangkan. Mari mulai berburu barang-barang murah dengan harga terjangkau.

*Artikel ditulis oleh Anindi Harahap, content writer pada situs iPrice Indonesia, yang menyediakan berbagai kupon diskon dari berbagai online shop terpercaya. iPrice Coupons terdapat di berbagai negara Asia seperti iPrice Malaysia, Singapore, Thailand, filipina, Hong Kong dan India.

 

 

 

gambar ilustrasi: wallpaperonly.net

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.