Mengatasi Kulit Gatal pada Ibu Hamil

Gatal merupakan salah satu gangguan yang kerap kali melanda ibu hamil. Tentu hal ini membuat tidak nyaman pada ibu hamil. Selain menganggu kenyamanan, juga dapat mengganggu penampilan. Apa sih penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya? Berikut saya sharing di sini penyebab, gejala dan cara mengatasinya:

Penyebab: kulit kering, peregangan kulit perut, dan gejala PUPP (Pruritic Urticarial Papules and Plaques of Pregnancy). PUPP biasanya terjadi akibat meningkatnya hormon HCG (Human Chorionic Gonadatrophin) dan hormon esterogen. Masyarakat kuno mempercayai gatal – gatal pada perut ibu hamil disebabkan oleh rambut si jabang bayi yang lebat, sehingga membuat si ibu merasa gatal di perut. Namun, hal tersebut hanyalah sebuah mitos.

Gejala: rasa gatal yang dialami ibu hamil mulai dari yang ringan sampai yang cukup berat. Bahkan terkadang rasa gatal itu disertai ruam dan guratan merah.

Biasanya, gatal-gatal ini muncul di trimester ketiga seiring dengan membesarnya perut ibu hamil dan bagian-bagian tubuh ibu hamil. Gatalnya terasa ringan hingga berat, dimulai dari perut, lalu merambat ke paha, kaki, lengan, dada, dan bokong, disertai timbulnya ruam, plak, rasa kebas, kemerahan, bengkak dan bintik-bintik berisi cairan seperti bekas digigit serangga.

Cara Mengatasi:

  • Olesi kulit dengan body lotion atau body butter. Jangan digaruk karena bisa memperparah keadaan.
  • Mandi air dingin. Mandi air panas akan menambah gatal.
  • Gunakan sabun berkadar pH rendah, misalnya sabun bayi.
  • Setelah mandi, seka kulit dengan ditepuk-tepuk, bukan digosok.
  • Gunakan pakaian dari kain katun.
  • Bila gatal sangat mengganggu, segera hubungi dokter spesialis kulit dan minta rekomendasi obat anti gatal yang aman bagi janin.
  • PUPP akan hilang sendiri setelah ibu melahirkan.

Nah, semoga informasinya bermanfaat ya, untuk anda yang sedang hamil, istri anda, dan kerabat terdekat anda yang sedang hamil.

Selamat mencoba

 

Source: Mom&dad

 

Artikel Kiriman dari::  Mama Anya

3 thoughts on “Mengatasi Kulit Gatal pada Ibu Hamil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.