Jenis Biji Kopi Di Dunia

Kopi yang kita nikmati tidak akan pernah lepas dari jenis biji kopi yang menjadikannya, berikut ini beberapa jenis kopi yang terkenal di dunia versi Sharing Di Sini, yaitu :

1.       Kopi Arabika

Jenis kopi yang pertama kali dikembangkan di dunia adalah kopi Arabika. Kopi jenis ini yang paling banyak diproduksi yaitu sekitar lebih dari 60 persen produksi di dunia. Kopi ini berasal dari spesies soffea Arabica yang menghasilkan jenis kopi terbaik. Kopi Arabika merupakan tipe kopi tradisional dengan cita rasa terbaik.

__ kopi arabika

Kopi yang berasal dari Brasil dan Etiopia in menguasai 70 persen pasar dunia. Kopi arabika memilki banyak varietas, tergantung negara, iklim, dan tanah tempat kopi ditanam. Varietas kopi Arabica seperti kopi toraja, mandailing, kolumbia, brasilia, dan lain sebagainya. Antara kopi arabika yang satu dan yang lain punya perbedaan rasa.

2.       Kopi Robusta

Kopi robusta ditemukan pertama kali di Kongo pada tahun 1898. Kopi ini dapat dikatakan sebagai kopi kelas 2, karena rasanya yang lebih pahit, sedikit asam, dan mengandung kafein dalam kadar yang jauh lebih banyak. Menguasai 30 persen pasar dunia. Kopi ini tersebar di luar Kolumbia, seperti di Indonesia dan Filipina. Sama seperti arabika, kondisi tanah, iklim, dan proses pengemasan kopi ini akan berbeda untuk setiap negara dan menghasilkan rasa yang sedikit banyak juga berbeda.

__ kopi robusta

3.       Kopi Yemen

Salah satu kopi yang terbaik di abad ke -17 adalah kopi asal Yemen Mocha. Kopi ini menurut kabar digunakan di rumah-rumah kopi di Konstantinopel dan Mesir. Kopi ini dikerjakan dengan cara tradisional oleh petani-petani Yemeni, biasanya setelah biji kopi dipetik lalu dijemur di atas rumah batu. Terus yang sudah kering dipisahkan dan ditumbuk hingga halus.

__ kopi yemen mocha

4.       Kopi Luwak

Jenis kopi ini merupakan turunan atau subvarietas dari kopi arabika dan robusta yang dimakan oleh luwak atau musang. Luwak akan menelan buah kopi (berwarna merah) dan memprosesnya dengan enzim yang ada di perutnya. Biji dari buah kopi itu lalu terbuang bersama kotorannya.

Biasanya disetiap daerah penghasil kopi memiliki keunikannya masing-masing dan menjadikannya sebagai suatu subvarietas. Salah satu jenis kopi lain yang terkenal adalah kopi luwak asli Indonesia. Kopi luwak merupakan kopi dengan harga jual tertinggi di dunia. Proses terbentuknya dan rasanya yang sangat unik menjadi alasan utama tingginya harga jual kopi jenis ini.

__ kopi luwak

Kopi luwak menjadi lebih istimewa karena luwak mencari buah kopi yang 90 persen matang. Ia tidak melihat warna, tetapi menggunakan daya penciuman yang tajam dan selalu mencari kopi pada malam hari. Dalam satu pohon kopi, hanya 1-2 butir buah yang dimakan. Kopi yang diambil oleh luwak adalah kopi dengan nilai kematangan tertinggi, yang tentunya amat berpengaruh pada rasa kopi nantinya.

Apapun jenis kopi yang ada di dunia, rasa kopinya pasti dipengaruhi dari proses penyortiran hingga pengemasannya. Jadi dua hal tersebut juga harus diperhatikan

Seperti, kopi yang tercampur dengan tanah, daun, ranting dan benda lainnga yang ikut terbawa saat pemetikan dan penjemuran kopi akan mempengaruhi cita rasa kopi.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.