Camilan Sehat Yang Dianjurkan Untuk Menemani Anda Bekerja

healthy snack

Duduk mulai jam 8 pagi sampai jam 5 sore di kantor, tentu akan terasa membosankan jika tidak diselingi dengan camilan-camilan sehat yang meningkatkan selera plus menyehatkan tubuh.

Banyak orang yang merasa kembali bersemangat jika selama bekerja ditemani dengan camilan berupa makanan ringan maupun minuman. Dikutip dari situs Marie Claire, Anda perlu menyediakan camilan-camilan sehat berikut di atas meja kerja Anda, Moms. Berikut Sharing Di Sini merangkumnya untuk Anda .

Edamame

Edamame atau kacang kedelai Jepang ini rasanya sangat nikmat dan sekali mengemil, akan merasa ketagihan. Dengan hanya 189 kalori per cangkir, camilan yang rendah sodium dan tinggi kalium ini akan menjadi penyemangat hari-hari Anda selama bekerja. Cobalah camilan ini ketika Anda merasa lapar sedangkan jam masih menunjukkan pukul 10.00.

Popcorn

Makanan renyah kaya rasa dan nutrisi ini adalah makanan camilan terbaik yang bisa Anda bawa ke kantor. Tidak ada garam, tidak ada minyak, dan hanya 25 kalori per cangkir (sehingga Anda tidak akan merasa bersalah ketika Anda sudah melahap seluruh kantong). Jadikanpopcorn sebagai alternatif camilan di saat Anda bekerja dan jangan lupa berikan pada teman-teman Anda pula ya!

Dark Chocolate

Dark chocolate memiliki beberapa manfaat kesehatan yang serius. Camilan ini berfungsi untuk meningkatkan aliran darah, memiliki kadar gula rendah dibandingkan produk susu lainnya dan melindungi kecantikan kulit Anda. Dengan 230 kalori dalam 9 barsnack ini akan menjaga mood baik Anda sepanjang hari.

Keripik

Camilan berbahan seperti bayam, tempe, atau kentang sangat pas menemani kesibukan Anda di kantor. Pilihlah camilan yang tanpa sodium/garam tambahan untuk memperoleh manfaat protein dan nutrisi lainnya.

Nah Moms, kalau Anda apa camilan favorit yang selalu Anda bawa ke kantor? Tuliskan di kolom komentar ya

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.