Makan buah semangka memang terasa menyegarkan, apalagi di cuaca panas. Namun makan semangka juga bisa membuat orang malas karena merepotkan serta membuat orang belepotan saat menggigitnya, ketika semangka dipotong memanjang berbentuk setengah lingkaran.
Nah, berikut Sharingdisini akan berbagi tips memotong semangka agar makan semangka lebih praktis, dan tidak membuat dagu dan bibir Anda belepotan air ketika menggigitnya.
Caranya adalah belah semangka menjadi dua bagian, lalu balik telungkupkan masing-masing bagian. Dengan sisi dalam (datar) berada di alas piring dan kulit yang berbentuk lengkung menghadap bagian luar. Kemudian, potong kotak-kotak semangka tersebut hingga ke bagian dalamnya.
Potongan model ini menjadikan Anda tetap bisa makan semangka secara langsung dengan mengambilnya menggunakan tangan (tanpa garpu). Kelebihan lainnya adalah, buah semangka tetap segar karena bagian isi daging dalam tidak tersentuh oleh tangan dan terkontaminasi udara. Selain itu, tentu saja mulut bebas belepotan air buah semangka.
Nah, Selamat mempraktekkan ya..