Yuk Rasakan Manfaat Jogging !!

jogging
Jogging merupakan olaharaga yang bisa dilakukan dengan mudah setiap harinya,hanya saja banyak yang kurang menyadari akan manfaat jogging,  banyak orang juga  yang malas untuk jogging dan lebih memilih untuk pergi berolahraga di tempat fitness, padahal jogging adalah olaharaga yang memiliki banyak manfaatnya bagi tubuh kita, manfaat melakukan jogging adalah

1. Menurunkan berat badan
Siapa yang tidak ingin memiliki berat badan yang ideal, solusi untuk dapat menurunkan berat badan dan menjaga berat badan agar tetap ideal adalah dengan Jogging, joging adalah olahraga yang tepat untuk mengurangi berat badan, Untuk yang sedang malakukan diet maka jogging  adalah olahraga yang dapat membakar lemak dapat mengurangi lemak seperti sekitar pinggang, paha dan perut, berat badan akan cepat berkurang bila jogging dilakukan dengan rutin setiap harinya.

2. Mengurangi resiko penyakit
Banyak orang yang tidak melakukan olahraga dan berdampak pada penyakit,  dengan melakukan Jogging  anda  dapat mengurangi resiko terkena penyakit seperti penyakit  kanker, stroke, jantung diabetes, osteoporosis,dll, dengan melakukan  jogging  tubuh juga akan menjaga tekanan darah.

3. Mengatasi gangguan tidur
Untuk anda yang susah tidur jogging dapat merubah kebiasaan buruk anda tersebut, melakukan jogging di pagi hari akan membuat anda ingin cepat tidur pada malam harinya, tidur anda pun akan lebih nyenyak karena aktivitas anda saat seharian itu.

4. Meningkatkan stamina
Jogging membuat tubuh akan menjadi lebih baik, manfaat jogging adalah mengembangkan paru-paru sehingga bisa berdampak performa stamina yang baik, stamina tubuh yang baik akan meningkatkan produktifitas dalam kerja saat seharian karena membantu anda untuk bergerak
secara aktif

5. Olahraga yang hemat
Melakukan jogging dapat dilakukan dengan gratis dan dilakukan ditempat yang mudah seperti di depan rumah,lapangan, berkeliling komplek, dan taman,  tidak perlu mengelurkan biaya untuk pergi ketempat fitness karena manfaat jogging pun banyak dan mudah untuk dilakukan tanpa
alat berat seperti ditempat fitnes yang sulit untuk dilakukan dan beresiko.

 

Artikel oleh Anita

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.