Mengatasi Biang Keringat Pada Bayi dan Anak-anak

Rasa gatal yang dirasakan seorang bayi akan membuatnya menjadi rewel, salah satu pelampiasannya biasanya bayi akan terus menerus menangis.
Jika gatal tersebut disebabkan oleh biang keringat dengan ciri – ciri kulit berwarna merah, terdapat bintik – bintik biang keringat dan apabila disentuh kulit terasa kasar. Berikut saya sharing tips alami untuk mengatasinya:

Mandi 2-3x sehari

Biang keringat disebabkan karena kulit bayi berkeringat saat tidur atau beraktifitas, dan kulit bayi yang masih lembut,sensitive terhadap udara ruang yang panas mengakibatkan berkeringat, hingga  dibiarkan kering, hal tersebut yang mengakibatkan biang keringat, terkadang ruam merahnya menimbulkan gatal. Jika anak cenderung mudah berkeringat, maka sebaiknya mandi 3x sehari. Pagi-siang-sore. Agar keringat yang menempel pada badan segera terbasuh air dan sabun, sehingga tidak menjadikannya biang keringat/ruam merah.

Baby Cream/ Baby lotion

Untuk mencegah ruam lebih parah sebaiknya setelah mandi kulit bayi dioles dengan baby cream/lotion, agar menjaga kelembutan  dan  kelembabannya, Membantu mencegah kekeringan kulit lebih lanjut, Mengurangi gesekan dan pengelupasan kulit atau bahkan pecah-pecah. Baby lotion komposisinya campuran minyak dan air, dengan kandungan air lebih banyak, sehingga berefek mendinginkan kulit. Sedangkan Baby cream, komposisinya Campuran minyak dan air, dengan kandungan minyak lebih banyak, lebih bersifat melembabkan dan menjaga kelembutan kulit bayi.

Menjaga kebersihan baju

Jika bayi/anak anda mudah terkena biang keringat, sebaiknya sering-seringlah mengganti baju anak anda. Karena agar keringat yang telah menmpel tidak mengakibatkan iritasi pada kulit, yg akan menambah parah luka. Semakin sering mengganti pakaian, akan lebih bak. Anak akan lebih nyaman dan kebersihan badannya terjaga.

Menggunakan tepung Kanji

Cara tradisional yang dianjurkan secara turun temurun dan terbukti berkhasiat, adalah dengan menggunakan tepung kanji. Cara menggunakannya yaitu setelah mandi sama seperti saat anda memoleskan membedaki bayi. Namun, apabila  diperlukan, anda dapat menggunakan tepung kanji sewaktu – waktu karena tepung kanji tidak memiliki efek samping terhadap kulit bayi. Balurkan secara tipis dan emrata pada permukaan kulit bayi yanjg sedang teriritasi oleh biang keringat. Tepung kanji dapat menyembuhkan gatal yang dikarenakan biang keringat dengan cepat. Namun jika telah menggunakan tepung kanji akan tetapi kondisi tidak membaik, segera periksakan buah hati ke dokter atau puskesmas terdekat.

Semoga bermanfaat 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.