6 Nutrisi agar Kulit Lebih Cerah

Menghabiskan banyak uang  untuk produk pencerah kulit akan percuma, apabila tidak dibarengi dengan perawatan dari dalam. Dengan nutrisi yang baik, kulit akan sehat sehingga otomatis terlihat lebih cerah. Berikut ini saya sharing di sini 6 makanan yang berkasiat untuk menghilangkan kulit kusam dan kulit tampak lebih cerah.

1. Jeruk (Vitamin C)

Semua jenis buah jeruk,  merupakan sumber vitamin C yang memiliki banyak manfaat bagi kulit. Vitamin C meningkatkan produksi kolagen dan elastin dalam tubuh kita, yang berfungsi untuk mengurangi kerutan dan mencegah penuaan kulit. Ia juga dipercaya untuk memperlambat produksi melanin, pigmen yang membuat kulit terlihat lebih gelap. Cobalah untuk mengkonsumsi jeruk segar sekali sehari. Selain jeruk, tomat, dan kiwi juga merupakan buah yang kaya akan vitamin C.

2. Sayuran

Bayam merah dan hijau, wortel, brokoli, dan sayuran lainnya yang mengandung banyak beta-karoten sebagai antioksidan bagi kulit. Selain mencegah kerusakan sel, beta-karoten akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A yang berguna untuk memerangi jerawat, memproduksi sel kulit baru dan membuat warna kulit terlihat lebih cerah dan lebih muda. Akan lebih baik jika kita mendapatkan vitamin A langsung dari makanan ketimbang suplemen vitamin, karena kelebihan vitamin A sebenarnya dapat mengganggu kesehatan kita.

3. Ikan

Ikan kaya Omega-3, asam lemak yang merupakan resep utama untuk kulit yang cerah cemerlang. Selain itu, mengkonsumsi sarden, tuna, atau salmon yang kaya protein dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan polusi. Protein yang terkandung di dalamnya membantu sel-sel reproduksi dan membuat kulit terlihat bercahaya.

4. Alpukat

Alpukat merupakan sumber vitamin E. Hal ini berguna untuk menghambat penuaan dan membersihkan kulit dari setiap cacat seperti bekas jerawat, flek hitam, dan masalah lainnya. Mengonsumsi alpukat secara teratur juga akan mencegah kulit menggelambir dengan bertambahnya usia.

5. Gandum

Dapat diperoleh dalam bentuk sereal dan roti, gandum mengandung biotin yang membantu sel-sel proses lemak tubuh. Kekurangan biotin dapat menyebabkan kulit kering dan terlihat kusam.

6.
Minyak Zaitun

Ingin kulit sehat dan awet muda? Solusinya: Salad buah dan sayuran bertabur minyak zaitun untuk sausnya. Minyak zaitun mengandung asam lemak esensial untuk membuat kulit lebih cerah terlihat, bercahaya dan sehat.

Selamat mencoba..

Kulit cantik adalah kulit yang sehat dan bercahaya.[e_SdS]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Security Code * Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.